Apple Fitness+ dan Strava Resmi Kerja Sama, Banyak Fitur Baru

Apple Fitness+ dan Strava Resmi Kerja Sama, Banyak Fitur Baru

Ninghuripdigital.com - Aplikasi kebugaran Fitness+ yang merupakan layanan berlangganan olahraga milik Apple kini telah bekerja sama dengan Strava.

Strava adalah aplikasi olahraga yang sedang marak belakangan ini mulai bekerja sama dengan Fitness+ dengan adanya pembaruan ini pengguna dapat merasakan fitur-fitur baru kolaborasi dari 2 aplikasi ini.

Dengan Fitness+ Anda dapat mengakses video olahraga, mulai dari HIIT, Yoga dan Meditasi. Yang setiap minggunya selalu ada sesi baru berdurasi 5 hingga 45 menit. 

Apple Fitness+ terintegrasi dengan Strava, kolaborasi ini dimulai dengan pengguna dapat melacak dan membagikan detail latihan, deskripsi bahkan musik di Fitness+ ke komunitas pengguna di Strava. 

Sebelumnya, pengguna Apple Fitness+ sudah bisa membagikan hasil latihan olahraga ke aplikasi Strava, namun saat itu tampilan dan juga informasinya masih terbatas hanya durasi olahraga, detak jantung dan kalori yang terbakar.

Mulai hari ini, olahraga yang ada di Fitness+ akan muncul di feed Strava milik pengguna. Jika pengguna telah menyelesaikan olahraga Fitness+ maka akan terlihat gambar dan deskripsi lengkap seperti nama pelatih, detail durasi seperti kalori yang terbakar, detak jatung hingga genre musik sehingga membantu melacak kemajuan olahraga setiap harinya. 

Bagi pelanggan baru Strava mendapatkan free trial selama tiga bulan untuk bisa mencoba Apple Fitness+ sehingga lebih mudah mencapai goals kebugaran di tahun 2025. Dan menguntungkannya lagi, tidak perlu menggunakan Apple Watch, cukup memiliki perangkat iPhone, iPad, Mac atau layanan Apple TV. 

Tidak hanya itu, di Fitness+ akan ada tamu atlet terkenal dari komunitas Strava untuk menyambut olahraga di bulan Januari 2025 ini.

"Januari menjadi momen penting bagi pengguna Strava karena mereka ingin tetap termotivasi, membangun konsisten dan memulai tujuan baru mereka" kata Zipporah Allen, chief business officer, Strava.