Cara Install Ubuntu di Windows Terbaru Lengkap

Cara Install Ubuntu di Windows Terbaru Lengkap

 Kamu bisa menginstall Ubuntu dengan Windows Subsystem, integrasi ini akan memudahkan para pengguna Linux yang ingin menjalankan Ubuntu di Microsoft OS Windows. Untuk cara instalasinya sebanarnya sangat mudah, kamu bisa mengunduh Ubuntu mulai dari versi 18.04 - 24.04 versi paling terbaru saat ini.

Canonical Group akan terus mengupdate versi terbaru di Microsoft Store, pada artikel kali ini kita akan membahas bagaimana cara Download dan Install Ubuntu di Windows. 

Ukuran data Ubuntu 24.04 LTS adalah 345,4 MB pastikan jaringan internet kamu memadai, untuk mengunduh Ubuntu 24.04.1 LTS. Berikut ini langkah-langkahnya, cara ini masih bisa kamu pakai di Windows 10 dan Windows 11.

Cara Download Ubuntu di Windows

  1. Buka Microsoft Store, lalu pergi ke pencarian ketik "Ubuntu" kamu akan melihat banyak versi Ubuntu, disini sesuaikan penggunaan yang ingin kamu pakai. Disini kami menyarankan untuk mengunduh versi terbaru.


  2. Pilih Ubuntu 24.04.1 LTS dan klik untuk menampilkan fitur Download.
     

  3. Klik get untuk mengunduh Ubuntu, dan tunggu beberapa saat sampai prosesnya selesai sampai ke Instalasi.


  4. Buka Ubuntu lalu klik "Space" pada keyboard dan di langkah ini kamu akan mengunduh Windows Subsystem Linux. Karna akan muncul kamu perlu mengunduh "wsl.exe" pesannya seperti ini 



  5. Setelah proses selesai, kamu bisa menggunakan Ubuntu di Windows
Itulah langkah-langkah install Ubuntu di Windows.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url